Kamis, 27 Desember 2007

Dari MUSCAM PKB Kecamatan Meral

· Raja Bakar Sum Terpilih Sebagai Ketua PAC]
KARIMUN EXPOSE – Dalam rangka konsolidasi sebagai wujud pelengkapan komposisi dalam kepengurusan, Partai Kesatuan Bangsa (PKB) Kecamatan meral melaksanakan Musyawarah ke II PKB PAC Meral. Hal ini untuk melengkapi formatur kepengurusan yang awalnya masih definitive, dengan agenda pemilihan ketua PAC PKB Kecamatan Meral.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di restoran Delly’s Garden Baran 1 Meral Karimun, Rabu (26/12). Diawali dengan pembukaan oleh ketua dewan Tanfidz PKB Kabupaten Karimun, Sabari Basirun. Kemudian dilanjutkan dengan pemilihan ketua, dengan calon tunggal Raja Bakar Sum.
Nama Raja Bakar Sum, yang sebelumnya menjabat sebagai ketua definitive merupakan nama yang diusung oleh peserta muscam PKB II Kecamatan meral. Awalnya ada 3 kandidat yang akan masuk sebagai daftar calon ketua PAC PKB Kecamatan Meral. Namun sesuai dengan hasil siding pleno nama Raja Bakar Sum memperoleh dukungan maksimal dari peserta Muscam.
Dalam sambutannya ketua dewan Tanfidz PKB Kabupaten Karimun, Sabari Basirun, menegaskan kedepan PKB diharapkan menjadi partai yang benar-benar mengutamakan hati nurani dalam melaksanakan politiknya. Karena sejatinya PKB lebih mengedepankan dan mengutamakan umat daripada diri pribadi dengan tidak mengubar janji.
Selain itu menurut Sabari, karena PKB adalah partai umat maka pemimpinnya harus lebih mengutamakan kepentingan umatnya dan benar-benar berjiwa islami dan berakhlaqul Karimah.
“untuk melaksanakan amanat ini PKB dengan pemimpinnya harus berjiwa islami sesuai dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga. Yakni mengutamakan kepentingan umat karena PKB terdiri dari para umat yang perlu diperhatikkan. Sebagai partai politik yang mengedepankan hal tersebut jangan sampai terlalu mengubar janji namun bukti nayata bagi kemaslahatan umat,” jelas Sabari kepada waratawan.
Sementara itu sebagai ketua terpilih untuk periode 2007 – 2012 dalam Muscam II PKB Kecamatan Meral, Raja Bakar Sum, siap melaksanakan dan mengemban amanah tersebut dengan baik dan benar. Dengan melakukan penetapan komposisi kepengurusan dan melaksanakan program kerja PKB, dengan harapan pemilu yang akan datang dapat mejadi partai yang diperhitungkan.
“Kami siap melaksanakan tugas dan amanah dengan benar, tentunya melalui dukungan seluruh anggota PKB Kecamatan Meral. Dengan melakukan konsolidasi serta pembinaan yang beriorientasi kepada masayarakat dan umat. Sehingga pemilu yang akan datang dapat menjadi partai yang unggul,” ujar Raja Bakar.
Ditanya tentang target kursi dalam pemilu 2009 nanti, raja Bakar menjawab, dirinya tidak dapat meastikan namun yang jelas dengan membaca peta politik yang ada saat ini kemungkinan untuk mendapat 2 kursi khusus di kecamatan Meral akan dapat diraih. (poenk)

Tidak ada komentar: